Apple Siapkan Layanan Media Streaming?
Ilustrasi (Foto: Getty Images)
Dilansir dari V3, Sabtu (26/4/2012), mengutip sumber dari Reuters, perusahaan asal Cupertino, California itu sedang dalam pembicaraan dengan Epix, sebuah perusahaan distribusi film. Menurut laporan, perundingan tersebut bertujuan untuk mengamankan film untuk layanan mobile streaming bagi yang menggunakan platform media Apple, termasuk perangkat Apple TV dan kemungkinan televisi dengan brand sendiri.
Apple sebelumnya dikabarkan sedang mengembangkan televisi dengan brand-nya dan aka dirilis pada akhir 2012 atau awal 2013. Sampai saat ini, Apple belum memberikan komentar atau konfirmasi tentang kabar tersebut.
Meski jajaran komputer ikoniknya, Mac dan penjualan pernagkat iOS yang gemilang, sampai saat ini Apple belum membuat permainan serius untuk perangkat ruang tamu. Seperti set-top box Apple TV, sampai saat ini belum menghasilkan penjualan yang kuat.
Post a Comment