'

Saturday, 28 April 2012

0 Internet Harus Jadi Zona Bebas Militer

Date: Saturday, 28 April 2012 05:35
Category:
Author: vilalhupi
Share: 'http://static.ak.fbcdn.net/connect.php/js/FB.Share' type='text/javascript'/>
Responds: 0 Comment

Internet Harus Jadi Zona Bebas Militer

detail berita
Ilustrasi (Foto: Reuters)
JAKARTA – Pendiri dan CEO Kaspersky Lab, Eugene Kaspersky menjelaskan dampak dari prgram malware yang dibiayai negara seperti Stuxnet dan Duqu, serta apa yang bisa diharapkan di masa depan. Hal ini disampaikannya saat berbicara di depan forum Infosecurity Europe 2012 dengan tema “The Internet as a Military-Free Zone: a Dream or an Opportunity?” atau Internet sebagai Zona Bebas Militer: Impian atau Kesempatan.

Menurut Eugene, dunia di mana ancaman keamanan TI terus meningkat, InfoSecurity menjadi salah satu pertemuan yang sangat penting tahun ini. Forum ini adalah salah satu pameran yang memungkinkan terjadinya pertukaran pikiran antara berbagai ahli keamanan informasi yang paling berpengaruh di dunia, yaitu sebuah kesempatan yang memungkinkan mereka bekerjasama untuk menciptakan lingkungan onlien yang lebih aman untuk  berbagai organisasi,” ujar Eugene, seperti dilansir dari keterangan resminya, Sabtu (28/4/2012).

Tahun ini, kata Eugene, ia berbicara mengenai peningkatan militerisasi internet yang semakin mencemaskan. “Maksudnya adalah tindakan militer konvensional secara cepat berpindah ke dalam dunia online, yang bisa memicu perang cyber besar-besaran jika kita tidak bisa menerapkan kontrol 'senjata' yang tepat, seperti yang terjadi dengan senjata nuklir,” jelasnya.

Pada forum tersebut, Eugene didampingi pakar virtualisasi Peter Beardmore yang berbicara mengenai produk terbaru Kaspersky Lab, Kaspersky Security fot Virtualization.

Selain itu, juga ada peneliti keamanan senior Kaspersky Lab David Jacoby dan anggota ‘GreAT’ (Global Research & Analysis Team). Peneliti keamanan dan anggota GreAT lainnya, David Emm juga turut hadir untuk membahas ancaman IT dan pencurian identitas.

Artikel Terkait :



Post a Comment