Hong Kong kini menjadi wilayah administrasi khusus dengan koneksi internet tercepat di dunia menggusur Korea Selatan yang jatuh ke peringkat ketiga. Hong Kong menempati peringkat pertama dengan kecepatan download rata-rata 42,1 Mbps, disusul Lithuania dengan kecepatan download rata-rata 35,4 Mbps, dan Korea Selatan diperingkat ketiga dengan kecepatan download rata-rata 33,7 Mbps.
Setidaknya demikian informasi yang diperoleh dari Net Index, website yang masih satu grup dengan Ookla, si pencipta Speedtest.net. Informasi itu sendiri dikumpulkan dari situs Speedtest.net lalu dirangking sehingga kemudian muncul negara mana saja yang memiliki kecepatan internet super cepat.
Selain kecepatan download Net Index juga merangking kecepatan upload, dalam hal kecepatan upload ternyata Hong Kong masih menempati urutan pertama dengan kecepatan upload tercepat di dunia yaitu dengan kecepatan upload rata-rata 28, 7 Mbps, disusul Korea Selatan dengan kecepatan upload rata-rata 28, 5 Mbps, dan Lithuania dengan kecepatan upload rata-rata 28 Mbps.
Informasi yang diperoleh di Net Index dapat lebih mendetail. Apabila Anda mengklik nama negara yang bersangkutan, maka Anda bisa mengetahui kota mana saja yang memiliki koneksi tercepat.
Sebagai informasi Indonesia menempati urutan 147 dengan kecepatan download rata-rata sebesar 2,2 Mbps dengan kota yang memiliki kecepatan download tercepat adalah Tarakan, disusul Depok, dan Purwakarta.
Post a Comment